Jumat, Januari 14

Sejarah FC Utrecht

Categories: ,

"Search for other articles, please enter keywords in this box" Mencari artikel lainnya, silahkan masukan kata kunci di kotak ini
FC Utrecht yang dikenal saat ini merupakan gabungan dari tiga klub yang sudah ada lebih dahulu, yaitu DOS, Elinkwijk, dan Velox. Merger terjadi pada 1970 dan butuh waktu hingga satu dasawarsa sebelum Utrecht mulai menancapkan reputasinya di persepakbolaan Belanda. Pada 1980-an, Utrecht kerap mewakili Belanda di ajang Piala UEFA. Tapi, setelah 1991, klub harus lama menanti sebelum kembali berlaga di ajang antarklub Eropa.

Lika-liku tersebut jauh berbeda jika dibandingkan dengan era keemasan salah satu klub mergernya, DOS, yang pernah menjuarai Eredivisie musim 1957/58. Tapi, setidaknya Utrecht pernah tiga kali merebut trofi Piala Belanda pada 1985, 2003, dan 2004. Keberhasilan tersebut membawa Utrecht sebagai klub pertama di luar De Grote Drie yang pernah menjuarai Johan Cruyff Shield, ajang yang mempertemukan juara liga dengan juara Piala Belanda.

Awal April 2008, klub mengumumkan kepemilikan baru. Sebanyak 51 persen saham klub dimiliki pihak investor dan menjadikan Utrecht sebagai klub kedua di Belanda yang dimiliki investor setelah AZ Alkmaar. Namun, perubahan kepemilikan itu membuat direksi klub berjanji akan menggunakan dana hasil pengambilalihan demi pengembangan bakat pemain-pemain muda. Situs Resmi FC Utrecht

Spread The Love, Share Our Article

Related Posts

No Response to "Sejarah FC Utrecht"

Posting Komentar